Wednesday, December 30, 2015

UNSUR-UNSUR LINGKARAN

UNSUR-UNSUR LINGKARAN


Agar kalian lebih mudah memahami unsur-unsur lingkaran, yuk kita perhatikan gambar berikut.
unsur-unsur lingkaran
Pada gambar di atas,
  1. Titik O disebut pusat lingkaran
  2. Garis OAOB, dan OC disebut jari-jari atau radius (r)
  3. Garis AC disebut garis tengah atau diameter (d)
  4. Garis lurus FG disebut tali busur
  5. Garis lengkung AB dan FG disebut busur
  6. Daerah berwarna pink yang dibatasi oleh dua jari-jari dan sebuah busur disebut juringatau sektor
  7. Daerah berwarna biru yang dibatasi oleh sebuah tali busur dan sebuah busur disebuttembereng
  8. Garis OD yang tegak lurus tali busur FG disebut apotema
Lebih lanjut, diameter adalah garis yang menghubungkan dua titik pada lingkaran dan melalui titik pusat lingkaran, dimana panjang diameter sama dengan dua kali panjang jari-jari lingkaran (d = 2r). Perlu kalian ketahui juga, apotema adalah jarak terpendek antara tali busur dengan pusat lingkaran.
Secara ringkas, unsur-unsur suatu lingkaran disajikan dalam gambar di bawah ini.
unsur-unsur lingkaran

No comments:

Post a Comment